Sunday, July 3, 2016

Berhati Hatilah Puluhan Ribu Laron Meneror Jalan Pemudik Yang Akan Ke Arah Kertosono, Nganjuk



Foto di atas bukan terjadi dalam salah satu adegan film bergenre 
thriller. Jutaan serangga itu adalah laron yang berkerumun di Jembatan Mengkreng, Kertosono, Nganjuk, Minggu (3/7/2016) petang. Kerumunan serangga ini mengakibatkan beberapa pengendara sepeda motor yang melintas di jembatan penghubung Jombang-Nganjuk terjatuh.

Peristiwa itu terekam kamera ponsel Ari Setuawan‎ yang dibagikan melalui facebook fanpage E100 Radio Suara Surabaya, Minggu malam. Ari mengatakan, akibat laron yang berkerumun di jembatan itu, banyak pengendara sepeda motor yang terjatuh.

"Braan kertosono macet akibat laron sangat banyak sekali di atas jembatan brantas, banyak motor terjatuh," ujar Ari dalam caption foto yang dia bagikan. Hal ini dibenarkan oleh Agung yang melaporkan peristiwa tersebut ke Radio Suara Surabaya.

Kompol Abraham Sisik Kapolsek Kertosono membenarkan, di sepanjang jembatan memang berkerumun laron dalam jumlah yang sangat banyak sehingga menyebabkan pengendara roda dua terganggu.

"Laron ini ketika jatuh dan dilindas oleh kendaraan mengeluarkan cairan yang membuat jalan licin. Karena itu, beberapa kendaraan mengalami ban selip. Tapi tidak ada yang mengalami luka akibat kejadian ini," ujar Abraham ketika dihubungi suarasurabaya.net.

Dia mengatakan, sudah ada 20 personel kepolisian di lokasi untuk membantu kelancaran arus mudik. Polisi melakukan penanganan dengan memberikan tanda isyarat kepada pengguna jalan agar mengurangi kecepatan.

Abraham berpendapat, kondisi laron ini akibat penerangan Jembatan Mengkreng yang sangat terang. Laron yang memang cenderung mengerumuni lampu pun berkerumun di sepanjang jembatan.

"Ini baru terjadi hari ini. Sekarang ini kondisi jembatan sudah kembali normal dan bisa kembali dilalui oleh pengguna jalan," katanya.(tit/den)

0 komentar:

Post a Comment

Berita Acak