Tuesday, July 5, 2016

Inilah Foto Jenazah Pelaku Bom Bunuh Diri di Dekat Masjid Nabawi


Seorang pelaku bom bunuh diri menyerang pos keamanan di dekat Masjid Nabawi, Madinah, Arab Saudi. Dia tewas usai meledakkan diri dengan bom sabuk yang melekat di badannya.

Dari foto yang dilansir AFP, Selasa (5/7/2016), jenazah pelaku tampak ditutupi oleh penutup berwarna emas. Belum ada informasi lebih lanjut mengenai identitasnya.

Pelaku berjenis kelamin pria ini diketahui berniat meledakkan diri di dalam Masjid Nabawi, Senin (4/7). Masjid kala itu tengah ramai oleh jemaah yang sedang berbuka puasa.

Pasukan keamanan berjaga di lokasi ledakan (AFP)

Untungnya, saat pelaku melangkah cepat dari lokasi parkiran, pasukan keamanan menaruh curiga. Pria ini kemudian dihentikan untuk dilakukan pemeriksaan.

Saat beberapa pasukan keamanan mendekat, pria ini ternyata melakukan aksi yang tak disangka-sangka. Dia meledakkan diri dengan bom sabuk yang menempel di tubuhnya. Boom...!

Mobil-mobil hancur akibat ledakan (AFP)

Pelaku meninggal seketika. Empat orang pasukan keamanan juga meninggal di tempat dan 5 orang pasukan keamanan lainnya luka-luka. Seluruh korban adalah anggota pasukan darurat khusus Arab Saudi yang dijalankan oleh Kementerian Dalam Negeri.

Gubernur Madinah Pangeran Faisal bin Salman bin Abdulaziz meninjau lokasi (AFP)

Belum ada pihak yang bertanggung jawab atas serangan keji di dua hari menjelang Idul Fitri ini. Pemerintah Arab Saudi saat ini tengah melakukan investigasi, termasuk menginvestigasi dua serangan bom bunuh diri lainnya di hari yang sama, yakni di wilayah Qatif dan Jeddah.


Gubernur Madinah Pangeran Faisal bin Salman bin Abdulaziz melihat kondisi korban ledakan di rumah sakit (AFP)

Saat ini aparat Arab Saudi tengah berjaga di lokasi kejadian. Dari foto-foto, tampak beberapa mobil hancur akibat terkena ledakan. Sebelumnya ledakan bom bunuh diri ini tampak mengeluarkan kepulan asap tebal yang membumbung ke langit.

Jemaah di Masjid Nabawi berhamburan melihat asap hitam dari lokasi ledakan (Reuters)

Gubernur Madinah Pangeran Faisal bin Salman bin Abdulaziz sendiri telah datang langsung melihat lokasi kejadian. Dia juga berkunjung ke rumah sakit melihat para korban dan memberi semangat dan santunan. 

0 komentar:

Post a Comment

Berita Acak