Saturday, July 23, 2016

Genteng! Tabrak Mobil Sirion, Pemotor Patah Kaki dan Pergelangan Tangan


GENTENG – Tabrakan antara mobil Daihatsu Sirion warna putih bernomor polisi P 0318 VQ dengan motor Yamaha Mio warna merah P 4783 DN terjadi di jalan raya Dusun Krajan, Desa Kembiritan, Kecamatan Genteng, Rabu (20/7).
Dalam kecelakaan itu, pengendara motor Yamaha Mio, Gofar, 16, asal Dusun Tugung, Desa/Kecamatan Sempu, mengalami patah tulang kaki kiri dan pergelangan tangan kiri. Korban juga mengalami robek di lutut kiri, robek jari jempol, dan robek pelipis dan kepala bagian belakang.
Faris, 16, teman Gofar yang tinggal di Dusun Jalen, Desa Setail, Kecamatan Genteng, hanya mengalami luka di pelipis kiri. Sementara itu, sopir mobil Daihatsu Sirion, Ery Suryati, 44, warga Dusun Krajan, Desa Setail, Kecamatan  Genteng, hanya mengalami  lecet pada kaki kiri.
“Dua kendaraan itu sama-sama melaju dari arah barat,” cetus Kapolsek Genteng, Kompol Sumartono, melalui Kanitlantas Iptu Yonny Kadarisman. Menurut kanitlantas, kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 12.40. Saat kejadian, motor Yamaha Mio yang dinaiki Gofar bersama temannya, Faris, melaju dari arah barat, mobil Daihatsu Sirion juga  melaju dari arah barat.
Setiba di lokasi kejadian, mobil Daihatsu Sirion yang berada di depan akan belok ke kanan. Bersamaan dengan itu, dari arah belakang meluncur motor Yamaha Mio yang dinaiki kedua korban dengan kecepatan tinggi. “Motor itu kecepatannya tinggi,” terangnya.
Karena jarak sudah cukup dekat, tabrakan tidak bisa dihindari. Motor yang dinaiki Gofar menghatam bodi mobil hingga pintunya ringsek. Gofar dan temannya terpelanting dan jatuh ke aspal. “Para korban oleh warga ditolong dengan dibawa ke RSUD Genteng. Motor dan mobil kita amankan di polsek,” ungkapnya.(radar)

0 komentar:

Post a Comment

Berita Acak